Social Icons

Pages

Senin, 15 Oktober 2012

Linux Sabily 11.10



Tepat tanggal 19 Desember yang lalu, tim pengembang Sabily Linux mengumumkan rilis terbaru dari Linux Sabiliy yaitu Sabily 11.10. Seperti yang anda ketahui, Sabily adalah distro linux khusus muslim yang berbasis pada distro Ubuntu Linux.
Sabily 11.10 sebagai salah satu turunan Ubuntu 11.10 (Oneiric Ocelot) dirilis dengan codename ‘Uhud’, salah satu daerah yang bersejarah dimana pernah terjadi peperangan Uhud pada fase awal dakwah Nabi Muhammad SAW. Selain membawa hampir semua fitur yang dimilik oleh induknya, Sabily 11.10 hadir dengan sejumlah pembaruan dan perubahan.
Beberapa perubahan reguler yang dilakukan antara lain:
  • Update basis sistem ke Ubuntu 11.10,
  • artwork dan wallpaper baru,
  • tema login manager yang baru,
  • tema bootscreen yang baru,
  • penambahan GNOME Shell,
  • penambahan beberapa support penggunaan GNOME 3,
  • penambahan kemampuan konfigurasi tema,

Sedangkan aplikasi baru yang dimasukkan pada distro ini antara lain:
  • Alfanous, search engine khusus Alquran,
  • gnome-shell-extension-islamic-datetime, sebuah ekstensi untuk GNOME Shell khusus menangani penanggalan hijriah,
  • GNOME Tweak Tool sebagai wahana kustomasi opsi GNOME 3
Screenshoot:

Referensi : http://emka.web.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar